Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Abdelaziz percaya bahwa Makhachev memiliki potensi untuk melampaui standar tinggi yang dipasang Nurmagomedov.
"Islam Makhachev, tidak banyak orang yang mau melawan dia," ucap Abdelaziz kepada TMZ Sports, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Saya kira dia akan menjadi salah petarung terbaik yang pernah ada. Saya pikir dia adalah versi yang lebih baik daripada Khabib. Saya benar-benar percaya dia."
"Mungkin sekarang dia belum melewati Khabib, tetapi dia bisa dan saya kira dia adalah juara dunia di masa mendatang," ucapnya melanjutkan.
Baca Juga: Cukup Sehari Saja Euforia Juara Thomas Cup, Indonesia Kembali Buru Gelar Lain pada Denmark Open 2021
Nurmagomedov di satu sisi juga memberikan dukungan kepada Makhachev.
Petarung berjuluk The Eagle itu bahkan sudah mendapuk Makhachev sebagai calon juara UFC berikutnya yang berasal dari kampung halamannya, Dagestan.
Kondisi tersebut tentu bisa dimanfaatkan oleh Makhachev untuk melewati warisan yang ditinggalkan Nurmagomedov.
Petarung 30 tahun itu selangkah lebih dekat untuk mendapat kesempatan menantang juara divisi kelas ringan UFC.
Baca Juga: Napas Kuda Jonatan Christie, Tanding 6 Jam Pun Dilakoni Demi Indonesia Juara Thomas Cup 2020