Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Agar Tak Cupu karena Terus Serang Warga, Conor McGregor Diimbau Cari Lawan Sungguhan

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 19 Oktober 2021 | 20:00 WIB
Petarung UFC asal Republik Irlandia, Conor McGregor, setelah mengalahkan Donald Cerrone pada UFC 246 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (19/1/2020). (TWITTER.COM/UFC)

Setelah pemberitaan McGregor bersitegang dengan Facchinetti ramai di media, Michael Bisping kemudian memberikan tanggapan.

Michael Bisping meminta kepada McGregor untuk menunjukkan sikap gentlemen sebagai seorang atlet MMA.

Pria Inggris itu menyarankan McGregor segera mencari lawan berikutnya dan saling berhadapan di dalam oktagon.

"Jika Anda seorang badass, pergi dan pilih seseorang yang punya kemampuan setara. Ambil seseorang yang bisa bertarung," kata Bisping, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Anda seorang petarung profesional. Anda seharusnya mencari tantangan, tetapi Anda telah berubah menjadi semacam pengganggu. Anda tahu tidak ada yang suka pembuat onar," imbuhnya.

Baca Juga: Sudah Bisa Diunduh di Play Store, UMN Pictures Rilis Game Gelimpang

TWITTER.COM/PROJRNL
Potret Conor McGregor dan Machine Gun Kelly saat terlibat bentrok ketika menghadiri MTV VMA, Minggu (12/9/2021).

Sebelumnya McGregor sering dikenal sebagai pembuat onar di kehidupan bermasyarakat.

Sosok berjuluk The Notorious itu sebelumnya pernah terlibat perkelahian dengan seorang warga sipil di dalam sebuah bar.

Berbagai laporan menyatakan orang tua di dalam bar saat itu menjadi sasaran bogem mentah yang didaratkan oleh McGregor.