Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Denmark Open 2021 - Ahsan/Hendra Beraksi, Potensi Derbi Indonesia Menanti

By Agung Kurniawan - Rabu, 20 Oktober 2021 | 10:45 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat bertanding pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 melawan Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) di Musashino Forest Plaza, Tokyo, Jumat (30/7/2021). (NOC INDONESIA)

Baca Juga: Denmark Open 2021 - Rinov/Pitha Lega Bisa Singkirkan Yuki/Misaki

Lamsfuss/Seidel tentu sudah mengalami peningkatan sejak dikalahkan Ahsan/Hendra pada babak pertama Japan Open 2019.

Jika Ahsan/Hendra berhasil melewati hadangan Lamsfuss/Seidel, derbi Indonesia akan terjadi pada babak kedua Denmark Open 2021.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin memiliki peluang untuk menantang Ahsan/Hendra pada babak kedua esok hari.

Hal itu akan terjadi dengan syarat The Babbies harus bisa melewati hadangan wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan.

Baca Juga: Denmark Open 2021 - Greysia Polii Bersyukur Bisa Lakukan 'Comeback'

Pasangan peringkat ke-28 dunia itu akan menjadi ujian berat untuk Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin mengingat pertemuan sebelumnya.

Baru bersua satu kali pada ajang Vietnam International Challenge 2019, Leo/Daniel kala itu harus takluk di tangan Lee/Yang melalui rubber game.

Selain itu, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung juga akan beraksi pada hari ini.

Rangkaian pertandingan babak pertama Denmark Open 2021 pada hari kedua ini akan berlangsung mulai pukul 14.00 WIB.