Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Didekati Banyak Klub, Ansu Fati Hanya Pikirkan Satu Tim
Pada semifinal leg pertama Liga Champions 2012-2013, Alaba tampil selama 90 menit dan menyumbang assist dalam kemenangan 4-0 Bayern Muenchen atas Barcelona.
Berlanjut pada laga semifinal leg kedua, pemain berusia 29 tahun tersebut kembali ikut andil dalam kemenangan 3-0 di Camp Nou dengan satu assist.
Pengalaman terbarunya yang sukses memecundangi Barcelona terjadi pada babak perempat final Liga Champions 2019-2020.
Alaba menjadi pemain inti Bayern yang waktu itu masih dibesut oleh Hansi Flick.
Baca Juga: Bantu Man United, Bruno Fernandes Akui Pilih Ambil Jalan Penuh Risiko
Die Roten sukses melumat El Barca dengan skor super telak 8-2 di Estadio Da Luz dalam laga perempat final yang dimainkan dalam satu leg.
Secara total, Alaba mencatatkan tiga kemenangan dalam tiga pertandingan melawan Barcelona, mesti itu semua terjadi di Liga Champions.
Fleksibilitasnya sebagai bek tengah dan bek sayap kiri menjadi keuntungan bagi El Real kala bertandang ke markas Barcelona.
Pengalaman Alaba saat menghadapi Barcelona menjadi keuntungan bagi Carlo Ancelotti dalam meramu strategi, baik nanti dipasang sebagai bek tengah atau bek kiri.
Baca Juga: Parah, AS Roma Satu-satunya Klub Kebobolan 6 Gol di Semua Kompetisi Antarklub Eropa
Sejauh ini, pemain akademi Austria Wien tersebut sudah diterjunkan sebanyak 10 kali oleh Carlo Ancelotti di lintas kompetisi.
Dari 10 penampilan tersebut, tujuh laga dilakoni Alaba di Liga Spanyol dengan mengemas 2 assist.