Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2021 - Rekor Pertemuan Praveen/Melati vs Puavaranukroh/Taerattanachai

By Delia Mustikasari - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, saat menjalani pertandingan melawan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) pada babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Rabu (28/7/2020). (NOC INDONESIA)

Puavaranukroh/Taerattanachai meraih tiket semifinal setelah mengalahkan Lee Jhe Huei/Hsu Ya Ching (Taiwan), 21-19, 11-3 (retired).

Bagi kedua pasang pemain, ini merupakan pertemuan kesembilan.

Dari delapan pertemuan sebelumnya, kedua pasang pemain mencatat rekor imbang 4-4.

Menilik catatan pertemuan ini, besar kemungkinan laga antara Praveen/Melati dan Puavaranukroh/Taerattanachai bakal berjalan sengit.

Apalagi, Praveen/Melati bertekad untuk mengulang pencapaian mereka pada Denmark Open 2019, menjadi juara.

"Banyak pengalaman dari perjalanan kami dari Olimpiade Tokyo dan Sudirman Cup," kata Praveen.

Baca Juga: Link Live Streaming Denmark Open 2021 - Nasib Merah Putih di Tangan Tommy dan Praveen/Melati