Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia pun mengakui akan kesulitan dalam mencapai hasil maksimal pada balapan hari ini (24/10/2021).
Pasalnya, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang berada di urutan kedua memiliki peluang menipiskan jarak usai merebut pole position.
"Saya kecewa, tapi saya menyimpannya sendiri," kata Quartararo, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.
"Jadi saya katakan, ini akan jadi pekerjaan yang sulit dan berat, karena pada akhirnya saya finis ketiga di Q1."
Baca Juga: Ambisi Francesco Bagnaia Hancurkan Pesta Fabio Quartararo di Misano
"Saya tidak mengatakan ini seperti yang diharapkan karena kami memiliki beberapa kesulitan dan saya tidak mengambil cukup risiko di sektor terakhir."
Meski demikian, Quartararo juga menolak menyerah dan akan mencari celah agar bisa melesat dengan ban yang digunakan.
"Kita akan lihat ban mana yang akan digunakan pada balapan, karena saya harus menggunakan ban lunak bagian depan dan belakang, di mana itu tidak saya sukai," ujar Quartararo.
"Dalam kondisi ini, ini memang ban yang harus saya gunakan," tutur Quartararo.
Baca Juga: Rossi dan Marquez Harap Minggir, Quartararo Masuk Grup Eksklusif Jika Juara MotoGP