Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pau Lopez kembali menjadi pahlawan bagi Marseille pada menit ke-31 dengan mematahkan dua peluang emas PSG sekaligus dari Kylian Mbappe dan Neymar.
Meski terus ditekan PSG, Marseille bukan tanpa perlawanan di babak pertama.
Pada menit ke-41, Cengiz Under mendapatkan peluang matang usai menerima umpan terobosan dari Pol Lirola.
Baca Juga: Barcelona Vs Real Madrid - Waktunya Carlo Ancelotti Akhiri Kutukan Camp Nou
Meski sudah lolos dari penjagaan dan tinggal menaklukkan Keylor Navas, Under gagal mencetak gol karena bola sepakannya hanya melebar di sisi kanan gawang PSG.
PSG juga terus menekan Marseille sepanjang babak pertama, tetapi sampai peluit tanda turun minum berbunyi, skor 0-0 tidak berubah sama sekali.
Di babak kedua, PSG tidak mengendurkan serangan dan terus menekan lini belakang Marseille.
Namun, bukannya mencetak gol, Les Parisiens malah harus kehilangan satu pemain mereka, Achraf Hakimi, pada menit ke-57.
Hakimi harus diusir keluar lapangan karena menerima kartu merah dari wasit Benoit Bastien usai melanggar Cengiz Under.
Baca Juga: Guru Lionel Messi Masih Tak Percaya Muridnya Cabut dari Barcelona dan Gabung PSG