Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Oleh karena itu, Aji Santoso bertekad kembali membawa Persebaya Surabaya membungkam Persija Jakarta seperti waktu di SUGBK.
Baca Juga: Penggemar Siap-siap Kecewa, Man United Bakal Pertahankan Ole Gunnar Solskjaer
Ia meminta anak-anak asuhnya untuk tetap fokus selama pertandingan nanti.
“Saya masih ingat ketika pertama kali melatih Persebaya Surabaya di Liga 1 2019 dan mengalahkan Persija Jakarta di kandang mereka di Senayan dengan skor 2-1.”
“Semoga saja di pertandingan besok ini kami juga bisa maksimal untuk meraih hasil positif melawan Persija Jakarta,” ucap Aji Santoso saat sesi jumpa pers virtual yang dihadiri BolaSport.com, Senin (25/10/2021).
Baca Juga: Pelatih Persela Hargai Kejujuran dari Ivan Carlos di Laga Kontra Persebaya
Aji Santoso lebih lanjut memprediksi ini tidak akan mudah bagi Persebaya Surabaya untuk bisa menang melawan Persija Jakarta.
Sebab, Persebaya Surabaya sedang keropos usai lima pemain intinya absen di laga melawan Persija Jakarta.
Tiga pemain yakni Ernando Ari, Rizky Ridho, dan Rachmat Irianto tengah membela timnas U-23 Indonesia di Tajikistan.
Baca Juga: Rebut Podium dari Posisi Start ke-16, Rookie MotoGP: Saya Juga Gak Nyangka