Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Modal Rekor Pertemuan Apik Lawan Persib, Pelatih Persipura Tidak Ingin Terlena

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 11:30 WIB
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 29 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kami sedang berada dalam masa yang sangat sulit."

"Saya selalu sampaikan bahwa statistik atau rekor itu menarik untuk wartawan buat dijadikan berita," kata Jacksen F Tiago pada konferensi pers sebelum laga melawan Persib, Jumat (29/10/2021).

Baca Juga: Bukan karena Bermain Buruk, Ini Alasan Pochettino Tarik Keluar Lionel Messi saat Jeda

Jacksen menambahkan jika dia akan mempersiapkan tim dengan maksimal.

Selain itu, menurutnya semua pemain akan memberikan yang terbaik untuk tim.

Menurutnya, hal ini jauh lebih penting daripada melihat catatan pertemuan mereka melawan Persib.

"Tetapi, kami pelatih tidak pernah fokus pada hal itu karena apa pun yang terjadi dalam pertandingan butuh usaha, bukan cuma data dan statistik," tegasnya.

Baca Juga: Al-Sadd Mulai Gerah dengan Rumor Xavi ke Barcelona, Pasang Badan dan Rilis Bantahan

Pelatih asal Brasil ini menilai jika rekor pertemuan yang positif akan menjadi buruk jika Persipura terlena.

Dengan begitu, dia memilih untuk fokus mempersiapkan tim untuk mendapatkan hasil terbaik.

"Justru rekor itu bisa membuat kelengahan dan memandang remeh lawan, jadi kami tidak fokus pada hal itu dan berkonsentrasi pada persiapan yang baik."

"Saya rasa hal itu yang menjadi tantangan kami, bukan sejarah yang sudah lewat," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P