Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada musim 2019-2020, Hazard tercatat hanya melakoni 22 laga bersama Real Madrid di berbagai kompetisi.
Baca Juga: Newcastle United Disuruh Beli Mantan Pemain Termahal Dunia dan Si Tukang Cedera
Dari 22 laga tersebut, Hazard juga hanya mencetak satu gol dan tujuh assist.
Dua musim berikutnya, performa Hazard semakin lama semakin anjlok karena masalah cedera.
Sampai saat ini, penyerang berusia 30 tahun itu hanya bermain sebanyak 52 kali untuk Real Madrid di semua ajang.
Dari 52 laga itu, Hazard hanya mencatatkan lima gol dan sembilan assist untuk Los Blancos.
Rentatan catatan mengecawakan Hazard tersebut membuat kabar soal kepergiannya mulai berembus.
Baca Juga: Untuk Danai Perekrutan Erling Haaland, Real Madrid akan Jual Eden Hazard
Dilansir BolaSport.com dari Marca, Hazard kabarnya akan segera kembali ke Liga Inggris.
Sampai saat ini, ada dua klub yang kabarnya meminati Hazard, yakni Chelsea dan Newcastle United.