Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perbedaan peringkat tersebut tentu dimanfaatkan dengan baik Gregoria untuk bertanding dengan rapi melawan Kawakami.
Misalnya, setelah sama-sama mencetak 1-1, Gregoria mulai mendominasi pertandingan dan menjauh dengan tambahan tiga poin tanpa balas dari Kawakami.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Kandaskan Wakil Inggris, Rinov/Mentari Tembus 16 Besar
Pemain Indonesia itu banyak merepotkan Kawakami dengan berbagai pukulan menyilang dan smash-smash keras.
Gregoria kemudian mencatatkan keunggulan 8-2 dan setelah itu kecolongan satu poin dari Kawakami.
Setelah kecolongan satu poin, Gregoria melangkah sampai interval gim kesatu 11-3.
Gregoria banyak melakukan menempatkan shuttlecock yang sulit dihalau Kawakami untuk mendapatkan tambahan poin usai interval gim kesatu.
Dia perlahan-lahan dengan tenang dan bermain rapi untuk memberikan perlawanan ketat kepada Kawakami.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Tikung Lawan, Fikri/Bagas Menuju Babak Kedua
Setelah 15-6, Gregoria makin nyaman mengendalikan permainan dan perlahan-lahan mendaratkan poin meski juga kecolongan.