Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dari apa yang saya tahu bahwa Ryuji Utomo adalah pemain Persija Jakarta sampai satu atau dua tahun ke depan."
Baca Juga: Manajer Persija Jakarta Sudah Kantongi 9 Nominasi Pemain Baru
"Artinya jika ada klub lain yang ingin memakai jasa Ryuji Utomo harus komunikasi dengan kami," ucap Bepe sapaan akrab Bambang Pamungkas.
"Itu pun Persija Jakarta berminat melepas atau tidak karena semua keputusan ada di klub bukan pemain sebab dia terikat kontrak dengan tim."
Persija Jakarta sangat membutuhkan Ryuji Utomo untuk memperkuat barisan pertahanan di putaran kedua Liga 1 2021.
Baca Juga: Sindir Persija, Bambang Pamungkas : Bermain Bagus Saja Tidak Cukup
Sekarang ini, Persija Jakarta hanya mempunyai tiga pemain di posisi bek tengah yakni Maman Abdurrahman, Yann Motta, dan Otavio Dutra.
Dengan hadirnya Ryuji Utomo tentu saja akan menambah kuat pertahanan Persija Jakarta.
Belum lagi Hamra Hehanussar yang akan kembali setelah masa peminjamannya ke klub Liga 2 Dewa United berakhir Desember nanti.
Baca Juga: Persija Jakarta akan Evaluasi Besar-besaran, Pemain Lokal dan Asing Harus Siap Angkat Kaki