Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Hylo Open 2021 - Termasuk Marcus/Kevin, 14 Wakil lndonesia Lanjutkan Perjuangan

By Muhamad Husein - Kamis, 4 November 2021 | 09:25 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat berada di podium runner-up French Open 2021. (BADMINTON TALK)

Mereka akan duel menghadapi pasangan asal Denmark, Mikke Mikkelsen/Rikke Soby.

Setelah itu, giliran pasangan ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang bakal tampil melawan Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan). 

Baca Juga: Demi Misi Mulia, Eks Rival Bebuyutan Minions Bakal Comeback pada Hylo Open 2021

Dari lima partai pertama, seluruh wakil Indonesia akan mencatatkan pertemuan perdana terhadap lawan-lawannya.

Partai keenam akan diisi oleh Tommy Sugiarto dari nomor tunggal putra dengan melawan Ng Ka Long Angus (Hongkong).

Laga ini bakal menjadi pertemuan kesembilan bagi kedua pemain.

Hingga duel kedelapan, Tommy unggul 5-3 atas Ng.

Selanjutnya, pada partai ketujuh dan kedelapan, giliran pasangan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah (ganda putri) dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra) akan tampil berurutan.

Nita Putri akan bentrok melawan pasangan dari India, Ashwini Ponnappa/Reddy Nelakurihi Sikki, sedangkan Marcus/Kevin dijadwalkan menghadapi Rube Jille/Van Der Lecq (Belanda).

Baca Juga: Pemain-pemain Top Dunia Dipastikan Tanding pada Indonesia Masters 2021