Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Thomas Sudah Mendarat, Jonatan Christie Dkk Kian Semangat

By Agung Kurniawan - Jumat, 5 November 2021 | 20:04 WIB
Para pebulu tangkis dan pengurus PBSI tengah berpose bersama Piala Thomas, Jumat (5/11/2021) (BADMINTON INDONESIA)

Sebagai penentu kemenangan tim Indonesia dalam laga final melawan China, Jonatan Christie merasa senang dengan kehadiran Piala Thomas.

Dengan mendaratnya Piala Thomas ini, Jonatan Christie berharap dirinya dan seluruh rekan bisa termotivasi dan kian semangat lagi.

"Pasti senang banget dan puji Tuhan Piala Thomas yang kita rebut di Aarhus, Denmark lalu, bisa kembali ke Tanah Air," ucap Jonatan Christie melalui pers rilis Badminton Indonesia.

"Harapannya, semoga bisa memotivasi dan memberi semangat kepada teman-teman, terutama pemain junior, untuk bisa mempertahankan lagi, pada kejuaraan mendatang," imbuhnya.

Baca Juga: Hylo Open 2021 - Jelang Perempat Final, Marcus/Kevin Berharap Kondisi Fisik Kian Bugar

Hal yang sama juga diungkapkan oleh manajer tim, Eddy Prayitno yang menyebut kedatangan Piala Thomas akan memberi dampak positif bagi pembinaan bulutangkis di Tanah Air.

"Piala Thomas ini adalah hasil jerih payah semua pemain hingga berdarah-darah," ujar Eddy.

"Piala kebanggaan itu kini bisa kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi setelah menunggu 19 tahun lamanya."

"Hadirnya Piala Thomas ini semoga bisa memotivasi semua pemain untuk lebih berprestasi," imbuhnya.

Indonesia berhasil kembali merebut Piala Thomas 2020 setelah menjadi yang terbaik dalam pertandingan di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.