Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Borneo FC menutup seri kedua dengan hasil apik usai menjungkalkan PSIS Semarang dengan skor tipis 1-0.
Hasil tersebut cukup membuat posisi Pesut Etam menjauh dari zona degradasi dengan koleksi 13 poin.
Diakui Amir bahwa hasil ini sangat berarti bagi timnya untuk bekal menghadapi seri ketiga.
"Alhamdulillah meraih kemenangan. Hasil yang bagus untuk nanti mengawali seri ketiga," imbuhnya.
Baca Juga: Persik Belum Izinkan Satu Pemainnya Gabung Timnas Indonesia
Meski begitu, Amir tak menampik timnya masih banyak pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi.
Dia optimistis dengan persiapan yang matang, Borneo FC bisa bangkit dan kembali ke posisi papan atas.
"Sudah ada modal baik di laga terakhir. Mental tim juga terangkat. Kami optimistis Borneo FC bisa mendapat posisi lebih baik di seri ketiga nanti," pungkasnya.