Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong bahkan mempertanyakan sumber yang mengatakan bahwa Egy dilarang bergabung ke skuad Garuda.
"Sebenarnya Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggott dipanggil untuk timnas Indonesia serta Piala AFF 2020."
"Saya juga bingung dapat informasi (tidak dilepas klub) dari mana," ucap Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (9/11/2021).
Demi meluruskan kabar yang ada, Direktur FK Senica, David Balda, menjelaskan secara rinci perizinan Egy Maulana Vikri ke timnas Indonesia.
David Balda memastikan bila Egy boleh bergabung dengan pasukan Shin Tae-yong.
Hanya saja, pemain asal Sumatera Utara itu baru boleh meninggalkan Liga Slovakia pada 19 Desember 2021.
Liga Slovakia memang bakal libur jeda kompetisi mulai 19 Desember hingga Februari 2022.
Di bulan Desember sendiri, FK Senica memiliki dua jadwal bertanding yakni melawan Pohronie pada 11 Desember dan AS Trencin pada 18 Desember.
Baca Juga: Kontrak Baru Kian Dekat, Stefano Pioli Belum Tentu Naik Gaji di AC Milan