Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Meskipun ini akan menjadi balapan terakhir saya pada MotoGP, saya merasa normal dan saya pikir tidak apa-apa, terutama karena ini adalah balapan yang sangat buruk," kata Rossi dilansir BolaSport.com dari GPOne.
"Mungkin hari-hari setelah akhir pekan akan berbeda tahun ini, tetapi kita akan lihat. Saya harap akan memiliki kesempatan untuk mengatakan 'ciao' kepada penggemar saya dengan cara yang baik dan mengucapkan terima kasih atas dukungannya," ujar Rossi.
Meski GP Valencia akan menjadi balapan terakhir, pembalap berjulukan The Doctor itu memilih untuk fokus menghadapi balapan seperti biasa.
"Valencia selalu menjadi akhir pekan yang spesial dan bisa menjadi balapan yang sulit di berbagai aspek, terutama karena selalu menjadi penutup tahun, selain tahun lalu ketika balapan terakhir digelar di Portugal."
Baca Juga: Sean Gelael Rebut Runner Up di WEC 2021, Ketum IMI: Dedikasinya Luar Biasa!