Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Emile Smith Rowe Begitu Emosional saat Dapat Panggilan Pertama dari Timnas Inggris
Vlahovic memang tampil gemilang pada musim 2020-2021 bersama Fiorentina di Liga Italia.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Vlahovic mencatatkan 21 gol dan 2 assist dalam 37 laga Serie A bersama Fiorentina.
Torehan gol tersebut membuat Vlahovic berada di posisi keempat pencetak gol terbanyak Liga Italia 2020-2021.
Musim 2021-2022, Vlahovic kembali tampil menggila bersama La Viola.
Baca Juga: Mikel Arteta Berharap Arsene Wenger Kembali ke Arsenal
Dari 13 laga di semua kompetisi yang sudah dimainkan, Vlahovic telah mencetak 10 gol dan satu assist.
Performa gemilang itu yang membuat Vlahovic digandrungi oleh Arsenal.
Akan tetapi, Arsenal harus berusaha lebih keras dan bersabar untuk mendapatkan Vlahovic.
Pasalnya, Arsenal tidak bisa melakukan negosiasi dengan agen Vlahovic untuk mengajukan tawaran.