Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam gelaran Piala AFF 2020, Shin Tae-yong mendapatkan peraturan baru dalam mengatur skuadnya, hasil kesepakatan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Aturan itu mengharuskan Shin Tae-yong hanya boleh memanggil maksimal dua pemain dari masing-masing tim Liga 1 2021 untuk bergabung ke timnas Indonesia.
Alasannya karena Liga 1 2021 akan tetap bergulir selama Piala AFF 2020 berlangsung.
Biasanya, sebelum aturan tersebut berlaku, Shin Tae-yong bisa memanggil hingga empat pemain dari satu tim untuk merapat ke skuad Garuda.
Baca Juga: Ditanya Soal Jordan Pickford, Virgil van Dijk Lebih Pilih Bungkam
Persebaya Surabaya menjadi salah satu tim yang konsisten menyumbang banyak pemain untuk timnas Indonesia.
Akibatnya, skuad Bajul Ijo beberapa kali mengalami kerugian karena kekurangan pemain inti saat tampil di Liga 1 2021.
Shin Tae-yong sendiri sempat mengaku rugi dengan adanya aturan ini.
Namun, pelatih 52 tahun itu menyadari bahwa Liga Indonesia juga perlu berkembang untuk terus menyokong timnas Indonesia.