Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kolaborasi RANK Sports dengan Bintang Timnas Futsal Indonesia Bertekad Jadi Wadah Komunitas

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 12 November 2021 | 22:15 WIB
Peresmian BBS Store berkolaborasi dengan RANK Sports di Parung, Kabupaten Bogor, Jumat (12/11/2021). (Istimewa)

Baca Juga: Demi Persiapan Maksimal, Ini Strategi Latihan Persib untuk Seri Ketiga Liga 1 2021

"Kalau dibilang berdarah ya berdarah tapi ini menghajarkan kami untuk lebih kuat. Memang namanya usaha itu ada saatnya di atas dan ada saatnya terpuruk. Tapi sekarang Alhamdulillah mulai menguntungkan," ucap pria yang sempat bekerja di salah satu media olahraga.

Sejatinya toko olahraga seperti RANK Sports sangat banyak di Indonesia. Meski begitu, Raka tetap yakin RANK Sports bisa terus berkibar karena pihaknya mempunyai cara untuk bisa selalu dekat dengan komunitas futsal.

Salah satunya dengan fokus menjual salah satu brand lokal bernama Ortuseight.

Baca Juga: Demi Memajukan Olahraga Nasional. Telkom Indonesia dan KONI Saling Bersinergi

"Kalau saya melihat toko-toko lain itu lebih kepada pioner ya karena mereka sudah hadir sejak 2016, sementara RANK Sports baru berjalan dua tahun. Kami berbeda dengan mereka karena mungkin mereka lebih ke retail dan menjual brand-brand lokal ataupun luar negeri lainnya."

"Nah kalau kami lebih fokus ke Ortuseight untuk menaikan brand lokal mereka. Harga-harga Ortuseight masuk untuk komunitas futsal. Selain itu, toko-toko kami juga berada di pinggir Jakarta dan tidak hadir seperti di Senayan. Kami memilih untuk lebih dekat ke pemukiman dan dekat dengan komunitas futsal. Kedekatan ini juga terus kami lakukan dengan memberikan dukungan kepada komunitas seperti rompi dan bola," tutup Raka.

Tak hanya berhenti di lima store saja, RANK Sports berencana untuk membuka toko-toko lainnya. Ini seperti arti nama RANK Sport yakni meningkat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P