Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Irfan Bachdim Debut Bersama Persis di Derbi Mataram? Begini Jawaban Pelatih
Menurutnya hasil buruk seri kedua bisa jadi pelajaran untuk para pemain agar pada seri ketiga ini bisa melbih baik lagi.
Untuk itu, dari pada meratapi kesalahan sebelumnya, Liluk meminta Wallacee Costa dan kawan-kawan bisa bangkit dan memperbaiki kekurangan tim.
Apalagi tim asal Kota Lumpia itu juga berharap bisa kembali ke puncak klasemen Liga 1.
Baca Juga: Ancaman Timnas Indonesia, Malaysia Bakal Punya Gelandang Naturalisasi Asal Kolombia
Jadi pada seri ketiga ini para pemain harus bisa meraih hasil maksimal dan pastinya bisa tampil lebih garang lagi.
Hal ini agar hasil yang diperoleh maksimal karena persaingan pun akan semakin ketat.
“Itu sudah kami evaluasi semuanya,” ucap Liluk.
“Kami sudah duduk bareng antara manajemen, tim pelatih, dan pemain supaya ke depannya lebih maksimal dan bisa mempersembahkan hasil yang kami semua inginkan,” tuturnya.
Baca Juga: Umuh Muchtar: Persib Bandung Bakal Melibas Persija Jakarta
Sementara itu, untuk memulai seri ketiga ini PSIS sudah lengkap baik pemain hingga pelatih.
Asisten pelatih yakni Imran Nahumarury yang sebelumnya izin telah kembali bergabung dengan tim.
Sedangkan PSIS pada seri ketiga ini dipastikan kehilangan dua pemain andalan yakni Pratama Arhan dan Alfreanda Dewangga.
Hal ini karena keduanya saat ini telah mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Turki.