Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melempem di PSG, Lionel Messi Tak Masuk Daftar Penggiring Bola Terbaik Dunia

By Rebiyyah Salasah - Senin, 15 November 2021 | 23:50 WIB
Aksi perayaan gol Lionel Messi untuk PSG di Liga Champions melawan Manchester City, 28 September 2021. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

Di Prancis, peringkat teratas ditempati oleh pemain Rennais, Kamaldeen Sulemana, yang mengantongi rata-rata 6,44 dribel per 100 menit.

Rekan setim Messi, Neymar, berada tepat di bawah Sulemana dengan catatan 6,28. 

Peringkat teratas di liga utama lainnya ditempati Erick de Arruda (Ceara SC) di Brasil, Rafael Leao (AC Milan) di Italia, Cody Gakpo (PSV Eindhoven) di Belanda, Alphonso Davies (Bayern Muenchen) di Jerman, Jordan Carrillo (Santos Laguna) di Meksiko, Ivo Rodrigues (Famalicao) di Portugal, dan Vinicius Junior (Real Madrid) di Spanyol.

Pada Maret 2021, WhoScored juga pernah menampilkan daftar penggiring bola terbaik di Eropa musim 2020-2021. 

WhoScored membuat daftar berdasarkan jumlah dribel yang sukses dilakukan seorang pemain. 

Baca Juga: Sudah Lebih Baik dari Ronaldo dan Messi, Neymar Cuma Butuh Satu Hal untuk Jadi Pemain Sempurna

Dalam daftar itu, Messi berada di posisi kedua setelah melakukan dribel sebanyak 113 kali dengan tingkat keberhasilan mencapai 62,1 persen. 

Adapun penghuni peringkat pertama adalah Adama Traore, yang berhasil melakukan 118 dribel, dengan tingkat keberhasilan 70,2 persen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P