Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Revolusi Apik Thomas Tuchel di Chelsea Buat Eks Man United Terkesan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 16 November 2021 | 01:00 WIB
Thomas Tuchel berhasil mempersembahkan gelar Liga Champions bagi Chelsea. (TWITTER.COM/FOOTBALLFACTLY)

"Sulit dipercaya karena dia tahu persis apa yang harus dilakukan para pemain dan jenis sepak bola apa yang mereka mainkan."

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Turun Tangan, Zinedine Zidane ke Man United Tinggal Tunggu Waktu

"Chelsea memiliki strategi, memiliki DNA, memiliki penguasaan bola, dan juga kemampuan mencetak gol."

"Mereka telah berkembang dan memiliki lebih banyak kontrol dalam permainan," ujar eks pemain timnas Jerman tersebut menambahkan.

Tuchel baru saja dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik Premier League bulan Oktober 2021.

Kesuksesan tersebut tak lepas dari pencapaian Chelsea yang meraih empat kemenangan beruntun dari empat laga di Liga Inggris pada bulan Oktober 2021.

Baca Juga: Hanya dengan 1 Syarat, Xavi Hernandez Bisa Tendang Anak Kesayangan Ronald Koeman dari Barcelona

Tuchel berhasil memenangi persaingan dengan Jurgen Klopp, David Moyes, dan Patrick Vieira.

Prestasi tersebut bukan penghargaan individu pertama yang diraih Tuchel pada musim ini.

Sebelumnya, juru taktik berusia 48 tahun tersebut dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik oleh UEFA pada bulan Agustus 2021 sebagai pengakuan atas kesuksesan Chelsea di Liga Champions musim 2020-2021.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P