Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Memasuki paruh kedua, pasukan Gareth Southgate itu sama sekali tak menurunkan tempo permainan meski sudah unggul setengah lusin gol.
Alhasil, Inggris pun menambah empat gol lagi untuk mengunci kemenangan besar mereka.
Gol-gol itu dibukukan oleh Emile Smith Rowe (58'), Tyrone Mings (69'), Tammy Abraham (78'), dan Bukayo Saka (79').
Atas hasil tersebut, Inggris pun secara otomatis lolos ke Piala Dunia 2022 dengan status jawara Grup I dengan koleksi 26 poin.
Baca Juga: Cara Sir Alex Ferguson Hancurkan Predator Gol Manchester United
Tak hanya itu, kemenangan besar tersebut juga membuat Inggris mengukir sejarah.
Menurut catatan Opta Joe yang dikutip BolaSport.com, ini merupakan kali pertama Inggris bisa kembali menang 10-0 setelah kemenangan atas Amerika Serikat pada Mei 1964.