Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, Koga/Saito, yang memiliki peringkat lebih baik, mampu meladeni permainan Pram/Yere.
Lucky ball yang memaksa Yere mengangkat bola, disambar Kago dengan smes keras. Reli itu menghasilkan poin interval bagi wakil Jepang dengan kedudukan 9-11.
Pram/Yere kembali dapat menyamakan kedudukan pada 12-12. Sayangnya, mereka kehilangan momentum dengan terlalu mudah.
Niat Yere melakukan flick serve berakhir melebar. Tak hanya tertinggal 12-13, Pram/Yere harus berusaha ekstra untuk mengambil alih kendali permainan.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Tampil Kesetanan, Hafiz/Gloria Amankan Tiket Perempat Final
Kesempatan berikutnya didapat Pram/Yere pada kedudukan 14-14. Lagi-lagi, kesalahan sendiri membuat wakil Indonesia itu kembali tertinggal.
Skor sama kuat kembali tercipta pada 16-16. Kali ini Pram/Yere tak membuat kesalahan. Tekanan Pram yang ditutup smes tajam dari Yere membawa mereka unggul 17-16.
Pram/Yere dapat menjaga keunggulan mereka. Smes dari Yere menghasilkan game point pada kedudukan 20-17.
Sempat kecolongan, pasangan Indonesia merebut poin kemenangan pada gim pertama berkat smes keras dari Pram. Skor 21-18.
Baca Juga: Cukup Sudah, Pelatih Minta Praveen/Melati Jangan Bawa Masalah Pribadi ke Lapangan