Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ismaila Sarr ditunjuk menjadi algojo untuk menendang penalti tersebut, tetapi masih bisa ditepis dengan baik oleh David de Gea.
Namun, bola hasil tepisan De Gea langsung disambar oleh bek Watford, Kiko Femenia, dan berbuah gol ke gawang Manchester United.
Gol tersebut rupanya tidak sah dan dianulir oleh wasit Jonathan Moss karena Kiko diketahui sudah berlari ke dalam kotak penalti sebelum Ismaila Sarr menendang.
Menariknya, wasit Jonathan Moss meminta Watford mengulang tendangan penalti pada menit ke-11.
Ismaila Sarr kembali menjadi algojo penalti untuk membawa klubnya unggul pada babak pertama.
Akan tetapi, De Gea lagi-lagi tampil apik dan sukses menepis bola tendangan penyerang asal Senegal tersebut.
Watford pun gagal unggul atas Manchester United dan skor tetap sama kuat 0-0 ketika itu.
Baca Juga: Park Ji-sung Bilang Solskjaer Masih Layak Diberi Kesempatan Latih Man United hingga Akhir Musim
Usai kecolongan penalti, Manchester United berusaha menekan lini pertahanan Watford di babak pertama.