Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Raih Gelar Setelah 1 Tahun 10 Bulan, Momota Ingin Istirahat Sehari
Selepas jeda Takeuchi sukses menambah poin lewat smes. Namun mereka melakukan kesalahan sehingga pasangan Indonesia melebarkan jarak keunggulan lagi.
Pukulan Marcus yang menyangkut di net membawa pasangan Jepang menipiskan jarak ketinggalan lagi menjadi satu poin.
Kedua pasangan lalu bisa menambah poin. Kesalahan dari Kevin membuat pasangan Jepang menyamakan kedudukan 13-13.
Kevin membayar kesalahan. Dia mencetak dua poin beruntun dan membawa Indonesia kembali unggul 15-13.
Baca Juga: Bonus Juara Thomas Cup 2020 Akhirnya Diserahkan kepada Jonatan Christie dkk
Pasangan Jepang lalu melakukan tiga kesalahan membawa pasangan Indonesia semakin melebarkan jarak keunggulan menjadi 18-13.
Bola dari Kevin melebar keluar. Pasangan Jepang membuka asa mengejar ketinggalan. Namun smes Marcus dan Kevin memastikan Indonesia tetap melebarkan keunggulan mencapai match point.
Pasangan Jepang belum menyerah, mereka berhasil menambah dua poin mengejar ketinggalan.
Kevin yang menyambar bola tanggung tidak dapat dikembalikan pasangan Jepang. Pasangan Indonesia sukses menang di gim ketiga dengan skor 21-15.
Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Dulu 10-0, Hoki/Kobayashi Puas Akhirnya Bisa Kalahkan Marcus/Kevin