Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2021 - Hadapi Jonatan, Chico Ingin Bermain Tanpa Beban

By Delia Mustikasari - Rabu, 24 November 2021 | 17:50 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, pada babak pertama Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Rabu (24/11/2021) (HUMAS PP PBSI)

Selepas laga, Chico mengaku menikmati pertandingan kali ini. Pemain yang ikut merebut supremasi Piala Thomas 2020 itu saat ini tengah dalam bentuk permainan terbaiknya.

Setelah pekan lalu tersisih pada babak pertama Indonesia Masters 2021 dari wakil Hong Kong, Ng Ka Long Angus, dengan skor 16-21, 19-21, pemain kelahiran 15 Juni 1998 itu ingin tampil lebih baik di ajang berhadiah total 850 ribu dolar AS.

"Hari ini saya menikmati setiap permainannya. Saya memainkan strategi yang saya latih di latihan. Untuk kondisi saya merasa sedang performa terbaik," kata Chico dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Hal terpenting saat ini karena saya mau menjaga semangat serta pikiran pada setiap pertandingan berikutnya," ucap Chico.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Fikri/Bagas Akan Jumpai Fajar/Rian pada Babak Ke-2