Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Indonesia Open 2021 - 1001 Cara Tak Mempan, Greysia/Apriyani Legawa Terima Kekalahan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 28 November 2021 | 17:28 WIB
Aksi pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, saat melawan Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) pada final Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Bali, 28 November 2021. (AGUSTINUS TRI MULYADI/HUMAS PP PBSI)

"Sebagai atlet bukan soal menang atau kalah, tapi bertanding tanpa cedera," tutur Greysia.

"Soal kecewa tidak terlalu masalah, asalkan bisa tampil maksimal di tiap pertandingan," sambung pemain jebolan PB Jaya Raya itu.

Greysia/Apriyani memerlukan kondisi yang bugar karena akan kembali bertanding pada pekan depan.

Juara Olimpiade Tokyo 2020 menjadi salah satu wakil Indonesia yang akan berlaga pada BWF World Tour Finals 2021.

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Open 2021 - Marcus/Kevin Tuntaskan Revans, Hattrick Gelar, dan Selamatkan Wajah Indonesia

"Masih ada beberapa hari lagi. Kami mau istirahat dulu sejenak, agar bisa tampil lagi di World Tour Final," ujar Apriyani.

"Kami belajar dari pertandingan hari ini untuk turnamen itu. Mental dan fisik harus disiapkan maksimal," tambah Greysia.

BWF World Tour Finals 2021 masih akan berlangsung di Bali.

Turnamen penutup musim kompetisi tersebut akan dihelat mulai Rabu (1/12/2021) sampai Minggu (5/12/2021).

Baca Juga: 'Dibantu' Marcus/Kevin, Pramudya/Yeremia Lolos ke BWF World Tour Finals 2021

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P