Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hujan Kartu Kuning dan Tiang Gawang Hiasi Skor Akhir Persebaya Vs Persik

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 28 November 2021 | 20:10 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca, melakukan pergantian pemain dengan memasukan M Ridwan dan menarik Septian Bagaskara pada menit ke-72.

Kartu kuning didapatkan lagi oleh bek Persik Kediri, Ibrahim Sanjaya, usai melanggar Marselino Ferdinan pada menit ke-76.

Satu menit kemudian Javier Roca menarik Yusuf Meilana dan memasukan Faris Aditama.

Kartu kuning kembali dikeluarkan wasit untuk gelandang Persebaya, Marselino Ferdinan pada menit ke-79.

Baca Juga: Kata Widodo Cahyono Putro Usai Persita Tangerang Bungkam PSS Sleman

Memasuki menit ke-83, Aji Santoso memasukan Rizky Ridho untuk menggantikan M Hidayat.

Pergantian pemain juga dilakukan Persik Kediri dengan memasukan Ade Eko dan menarik Ibrahim Sanjaya pada menit ke-90.

Tambahan waktu lima menit diberikan wasit pada babak kedua.

Menit ke-91, kartu kuning kembali didapatkan oleh Rizky Ridho usai melanggar Doinatan Machado.

Baca Juga: Tiang Gawang Selamatkan Persik Kediri dari Persebaya Surabaya di Babak Pertama