Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Yamaha SRT Sesali Perekrutan Valentino Rossi pada MotoGP 2021

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 30 November 2021 | 22:45 WIB
Anggota inti tim Petronas Yamaha SRT. Dari kiri: Valentino Rossi, Manajer Tim Wilco Zeelenberg, Kepala Tim Razlan Razali, Direktur Tim Johan Stigefelt, dan Franco Morbidelli. (DOK. PETRONAS YAMAHA SRT)

Pencapaian terbaik Rossi adalah finis ke-8 pada MotoGP Austria 2021.

Adapun Rossi mengakhiri MotoGP 2021 dengan menempati posisi ke-18 pada klasemen akhir.

Setelah sering mendapat hasil minor, pria 42 tahun itu memutuskan untuk gantung helm.

Setelah MotoGP 2021 berakhir, Razlan Razali kemudian buka-bukaan tentang situasi mendatangkan Rossi ke timnya.

Baca Juga: Ducati Tebar Ancaman, Fabio Quartararo Berharap Yamaha Tak Mau Kalah

Razlan Razali bahkan merasa kecewa dengan mendatangkan Rossi ke timnya.

"Jika saya bisa memutar waktu, saya tidak akan pernah membawa Valentino lagi," ucap Razali kepada Speedweek, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Sebelumnya selalu diberitakan bahwa kami mendapat tekanan dari Yamaha, tetapi itu tidak benar, tidak ada tekanan dari mereka," tambahnya.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov: Uang Penting, tetapi Bukan Segalanya