Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kali ini Hakim Ziyech mengirimkan umpan silang dari sisi kanan pertahanan West Ham United.
Mason Mount menyambut crossing Ziyech di kotak penalti West Ham.
Tanpa mengontrol bola, Mount langsung meluncurkan tembakan voli kaki kanan. West Ham 1, Chelsea 2.
Skor 2-1 untuk Chelsea bertahan sampai turun minum.
Pada babak kedua, West Ham United bangkit.
West Ham mengubah kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-56 lewat tembakan datar kaki kiri Jarrod Bowen dari dalam kotak terlarang.
West Ham United bahkan membalikkan keadaan dengan memimpin 3-2 pada menit ke-87.