Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

'Sudah Lebih dari Cukup', Marcus/Kevin Bersyukur meski Gagal Juara BWF World Tour Finals 2021

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 6 Desember 2021 | 07:00 WIB
Finalis ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia/kiri) dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) berdiri di podium setelah final BWF World Tour Finals 2021. (LUKMAN HAKIM NOOR/HUMAS PP PBSI)

Hanya gelar juara yang masih kurang. Dari lima kesempatan tampil di final, Marcus/Kevin hanya memenangi dua di antaranya.

Meski begitu, mengingat jadwal turnamen yang padatnya keterlaluan, bisa selalu tampil di level tertinggi tanpa mengalami cedera jelas menjadi berkah tersendiri.

Marcus/Kevin pun menyebut catatan lima final beruntun sebagai prestasi yang lebih dari cukup.

"Prestasi ini lebih dari cukup, kami bersyukur bisa masuk final dan menjadi [finalis] lima kali beruntun," ujar Kevin.

Baca Juga: Final BWF World Tour Finals 2021 - Marcus/Kevin Minta Maaf karena Gagal Juara

Cedera menjadi sesuatu yang dihindari oleh Marcus/Kevin dan rival-rival mereka.

Sebab, fisik para pemain akan kembali digenjot dengan agenda Kejuaraan Dunia 2021 yang berlangsung di Huelva, Spanyol, mulai 12 September mendatang.

Ya, hanya ada masa jeda selama satu pekan bagi Marcus/Kevin cs. sebelum kembali ke lapangan.

Marcus/Kevin dan 15 wakil Indonesia lainnya akan bertolak ke Negeri Matador untuk melakoni salah satu turnamen individu paling bergengsi itu.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - An Se-young Tebar Ancaman, Ratu Bulu Tangkis Dapat Sinyal Bahaya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P