Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan vs Liverpool - Supersub The Reds bakal Tampil Starter

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 7 Desember 2021 | 05:00 WIB
Striker Liverpool, Divock Origi, merayakan gol dalam laga Liga Inggris kontra Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux, Sabtu (4/12/2021). (TWITTER.COM/LFC)

"Origi adalah pemain yang positif, berbakat, punya kemampuan menembak dengan kaki kiri dan kanan sama baiknya, sangat cepat, serta seorang monster di udara. Paket yang begitu lengkap," ujar Klopp menambahkan.

Jika Origi tampil sebagai starter, maka publik akan diajak kembali mengenang aksi heroiknya saat Liverpool berhadapan dengan Barcelona pada leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019.

Baca Juga: Untuk Layani Cristiano Ronaldo, Man United Disarankan Andalkan Satu Pemain Ini

Penyerang asal Belgia tersebut memborong dua gol dalam kemenangan 4-0 Liverpool atas Barcelona di Anfield pada laga leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019.

Sementara dua gol The Reds lainnya dibukukan oleh Georginio Wijnaldum.

Pada waktu itu Origi sendiri hampir bermain selama 90 menit sebelum digantikan oleh Joe Gomez pada menit ke-85 guna alasan teknis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P