Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Salah satunya adalah membuat Manchester United untuk pertama kalinya meraih clean sheet di kandang pada ajang Liga Inggris 2021-2022.
Baca Juga: Untuk Layani Cristiano Ronaldo, Man United Disarankan Andalkan Satu Pemain Ini
Namun, lebih hebatnya lagi, Rangnick mencatatkan rekor yang belum pernah dicapai oleh pelatih Manchester United mana pun setelah era Sir Alex Ferguson.
Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Rangnick mampu membuat Manchester United tampil sangat dominan.
Manchester United won possession in the final third 12 times vs. Crystal Palace.
That’s the most they’ve done so in a Premier League match since Sir Alex Ferguson retired.
What an impact Ralf Rangnick has made already! ???? pic.twitter.com/z1rigMRwnb
— Statman Dave (@StatmanDave) December 5, 2021
Dalam laga melawan Crystal Palace, Manchester United berhasil memenangi kembali penguasaan bola di sepertiga akhir lapangan lawan sebanyak 12 kali.
Statistik tersebut merupakan yang paling banyak sepanjang sejarah Manchester United usai pensiunnya Ferguson.
Catatan itu sedikit memberikan harapan kepada para penggemar bahwa Manchester United yang kuat sudah kembali.
Baca Juga: Menurut Ralf Rangnick, Ada 2 Pemain Manchester United yang Nyaris Sempurna dalam Formasi 4-2-2-2