Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Dua Pemain Positif Covid-19, Timnas Malaysia Ajukan Pergantian Kiper ke AFF

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 7 Desember 2021 | 13:15 WIB
Para pemain timnas Malaysia merayakan selebrasi usai menjebol gawang Kamboja di Piala AFF 2020. (khairishah)

Federasi Sepakbola ASEAN (AFF) memang melarang timnas masing-masing negara menambah pemain baru setelah mendaftarkan nama-nama yang akan dibawa ke Piala AFF 2020 pada 25 November lalu.

Seandainya ada pemain yang cedera atau tidak bisa bermain, maka timnas masing-masing negara harus bertahan dengan skuad yang ada dan tidak diperbolehkan mencari pengganti.

Tetapi peraturan itu tidak berlaku jika pemain yang dimaksud berposisi sebagai penjaga gawang.

Artinya, jika kiper dari suatu timnas negara tidak bisa bermain, federasi setempat bisa meminta pergantian kiper kepada AFF.

Baca Juga: Update Peringkat Dunia BWF - Penakluk Marcus/Kevin Naik 2 Tingkat, Ganda Campuran Thailand Geser China

"Pemain lain tidak bisa (ganti), itu sudah tertuang dalam peraturan FIFA atau AFC."

"Contohnya, kalau kiper cedera, kami perlu konfirmasi dengan surat keterangan dokter dan bisa mengganti kiper," kata Mohd Saifuddin Abu Bakar.

Jika AFF memberi izin, maka FAM akan menyerahkan keputusan nama yang dipanggil untuk menggantikan Khaiurlazhan kepada pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe.

Terkait kondisi dua pemain yang positif Covid-19, Saifuddin Abu Bakar mengatakan bahwa pihaknya masih terus memonitor kesehatan mereka.

Baca Juga: Merayakan Akhir Tahun bersama Bata