Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Oleh karena itu, Manchester United hanya akan berpotensi bertemu dengan enam klub, yakni Atletico Madrid, Benfica, Inter Milan, Paris Saint-Germain, RB Salzburg, dan Sporting CP.
Jika menilik dari lawan-lawan tersebut, maka Manchester United bisa terlibat dalam laga seru.
Salah satunya adalah melawan satu-satunya wakil Austria, yakni RB Salzburg.
Keseruan tersebut karena pelatih sementara Manchester United, Ralf Rangnick, bisa melakukan reuni kecil-kecilan.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Rangnick bukan sosok asing bagi RB Salzburg.
Rangnick pernah menjabat sebagai Direktur Olahraga RB Salzburg pada medio 2012 hingga 2015.
Selain itu, Rangnick juga sempat menjadi Direktur Olahraga global untuk seluruh klub milik Red Bull Group.
Keberadaan Rangnick di RB Salzburg kala itu bisa dibilang sangat berjasa.
Pasalnya, Rangnick mampu membangun tim RB Salzburg menjadi skuad yang jempolan dengan mendatangkan sejumlah pemain potensial.