Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Padahal, selama membela Borussia Dortmund dan Inter Milan, bek asal Maroko itu lebih sering bermain sebagai wing-back dalam skema 3-5-2.
Pada posisi wing-back, Hakimi tampil lebih apik bersama Dortmund dan Inter Milan.
Isu memanasnya ruang ganti PSG kembali membuat isu kepergian Pochettino semakin mengudara.
Baca Juga: Semua Pemain PSG Bahu-Membahu Bikin Hidup Messi Mudah di PSG
Sampai saat ini, eks pelatih Tottenham Hotspur itu dikaitkan dengan jabatan juru taktik di Manchester United.
Pochettino masih menjadi kandidat paling kuat untuk menduduki jabatan pelatih tetap Manchester United pada musim 2022-2023.
PSG pun dikabarkan sudah menyiapkan Zinedine Zidane sebagai pengganti Pochettino pada musim depan.
Saat ini, jabatan pelatih sementara Manchester United masih dipegang oleh Ralf Rangnick yang akan menjadi penasihat Man United mulai Juni 2022.
Meski kabar soal kepergian Pochettino ke Old Trafford terus mencuat, masih belum ada kontak yang terjadi antara Manchester United dan pelatih berusia 49 tahun itu.
Baca Juga: Bukan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi, Junior Messias Idolakan Sosok Ini