Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Dunia 2021 - Satu-satunya Wakil Indonesia Tampil Hari Ini
Selepas jeda, pukulan dari Dejan Ferdinansyah yang mengarah keluar lapangan membuat Reynolds/Darragh langung memperkecil kedudukan.
Momen tersebut tidak bertahan lama, Dejan/Serena kembali menjauh saat pengembalian Rachel Darragh menyangkut di net.
Dejan/Serena kembali kehilangan angka melalui sambaran keras di depan net dari Rachel Darragh.
Meski digempur, Dejan/Serena tetap solid dan masuh mendominasi pertandingan hingga memasuki poin-poin kritis.
Memanfaatkan kesalahan Rachel Darragh, Dejan/Serena merebut gim pertama dengan unggul 21-14.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Andalan Guatemala Didikan Orang Indonesia Lolos dari Babak Pertama
Pada gim kedua, Dejan/Serena masih tampil dominan, mereka mampu membuat Reynolds/Darragh pontang-panting dalam bertahan.
Keuntungan kembali didapatkan Dejan/Serena setelah pukulan Rachel Darragh masih membentur net.
Usai tertinggal enam poin, pengamatan kurang sempurna dari Dejan Ferdinansyah membuat Reynolds/Darragh meraih angka pertama.