Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Vlahovic kini hanya membutuhkan satu gol lagi untuk bisa menyamai rekor gemilang Cristiano Ronaldo pada 2020.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Cristiano Ronaldo merupakan pemain pertama yang mampu mencetak 33 gol dalam satu tahun kalender di Liga Italia sejak 1961.
Cristiano Ronaldo melakukannya ketika masih berseragam raksasa asal Kota Turin, Juventus.
Dengan menyisakan dua laga pada 2021, Vlahovic pun memiliki kesempatan besar untuk menjadi Cristiano Ronaldo jilid II, bahkan bisa melampauinya.
Baca Juga: 5 Tahun Tak Terkalahkan, Real Madrid Terlalu Perkasa untuk Atletico Madrid
Vlahovic akan membela Fiorentina bertanding melawan dua tim papan tengah Liga Italia 2021-2022.
Kedua tim yang dimaksud tersebut adalah Sassuolo dan Hellas Verona.
Sassuolo menempati peringkat ke-12 klasemen sementara dengan raihan 23 poin dari 17 pertandingan.