Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sekjen PSSI: Elkan Baggott Terkena Peraturan Baru Pemerintah Singapura dan Harus Karantina

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 14 Desember 2021 | 22:00 WIB
Elkan Baggott (kanan) sedang melakukan pemanasan dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Kendati demikian, Yunus Nusi menambahkan, PSSI berharap permasalahan Elkan Baggott ini bisa dibantu oleh AFF dan Federasi Sepak Bola Singapura (FAS).

Sebab, kedatangan Elkan Baggott ini ke Singapura untuk membela timnas Indonesia dan menyukseskan Piala AFF 2020.

Kata Yunus Nusi, PSSI ingin Elkan Baggott bisa membela timnas Indonesia melawan Vietnam pada laga Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12/2021).

Baca Juga: Timnas Indonesia Dirugikan, PSSI Negosiasi dengan Pemerintah Singapura Demi Elkan Baggott Bermain Lawan Vietnam

Pasalnya, pertandingan tersebut sangat penting bagi timnas Indonesia untuk menentukan nasibnya lolos ke semifinal Piala AFF 2020.

"Mudah-mudahan ini bisa diselesaikan dan lihat perkembangan besok."

"Harapan kami semoga Elkan Baggott bisa bermain melawan Vietnam," tutup Yunus Nusi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P