Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Jerman - Cetak Tiga Gol dalam Enam Menit, Bayern Muenchen Cukur Vfb Stuttgart

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 15 Desember 2021 | 02:30 WIB
Selebrasi Bayern Muenchen saat Serge Gnabry mencetak gol pertama ke gawang VfB Stuttgart dalam lanjutan Liga Jerman, Selasa (14/12/2021) waktu setempat di Mercedes Benz Arena, Stuttgart, Jerman. (TWITTER.COM/FCBAYERNEN)

Menerima umpan Leroy Sane, Lewandowski menggiring bola memasuki kotak penalti. 

Ia lalu melewati bek Stuttgart, Konstantinos Mavropanos, sebelum melepaskan tembakan yang menaklukkan Florian Mueller. 

Lewandowski seperti belum puas dengan satu gol dan mencetak gol keduanya pada menit ke-72. 

Pemain berusia 33 tahun itu memaksa Florian Mueller memungut bola dari gawang untuk keempat kalinya pada pertandingan tersebut.

Lewandowski menyelesaikan umpan dari Gnabry lewat tembakan jarak dekat pada menit ke-72.

Stuttgart betul-betul menderita pada laga tersebut. 

Serge Gnabry mencetak gol ketiganya hanya tiga menit dari gol Lewandowski. 

Gol Gnabry bermula dari peluang Thomas Mueller dari sisi kiri kotak penalti Stuttgart.

Florian Mueller tidak sempurna mengamankan bola sehingga bola memantul. 

Gnabry menyambar bola muntah dan mencetak gol dari jarak dekat. 

Skor 5-0 untuk Bayern Muenchen pun tidak berubah hingga akhir pertandingan. 

VfB Stuttgart 0-5 FC Bayern Muenchen (Serge Gnabry 40', 53', 75', Robert Lewandowski 69', 72') 

SUSUNAN PEMAIN 

VfB Stuttgart (3-2-4-1): 1-Florian Mueller; 5-Konstantinos Mavropanos, 2-Wademar Anton, 37-Hiroki Ito; 14-Atakan Karazor, 4-Marc-Oliver Kempf; 20-Philipp Foerster (22-Chris Fuehrich 63'), 3-Wataru Endo, 23-Orel Mangala (19-Wahid Faghir 75'), 7-Tanguy Coulibaly (14-Silas K. Mvumpa 64'); 17-Omar Marmoush (50-Alexis Tibidi 84')

Pelatih: Pellegrino Matarazzo 

FC Bayern Muenchen (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 5-Benjamin Pavard, 21-Lucas Hernandez, 4-Niklas Suele, 19-Alphonso Davies (3-Omar Richards 78'); 42-Jamal Musiala, 22-Marc Roca (23-Tanguy Nianzou 75'); 7-Serge Gnabry (40-Malik Tillman 76'), 25-Thomas Mueller (17-Michael Cuisance 78'), 11-Kingsley Coman (10-Leroy Sane 27'); 9-Robert Lewandowski

Pelatih: Julian Nagelsmann 

Wasit: Robert Schroder 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P