Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kasus Elkan Baggott Serupa Tim Bulu Tangkis di All England 2021, Timnas Indonesia Bisa Walk Out dari Piala AFF 2020

By Bagas Reza Murti - Rabu, 15 Desember 2021 | 07:55 WIB
Elkan Baggott nampak ikut serta dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Seharusnya kalau mau dikarantina kan dari awal sebelum melawan Laos."

"Lagi pula yang bersangkutan sudah tes PCR dan hasilnya negatif," tambahnya.

Kasus Elkan Baggott mengingatkan kita pada kejadian yang menimpa tim bulu tangkis di All England 2021 Maret silam.

Saat itu, beberapa pebulu tangkis Indonesia sudah berlaga di babak pertama All England 2021.

Baca Juga: Keputusan Romelu Lukaku Tinggalkan Inter Lebih Menyakitkan daripada yang Dipikirkan Penggemar

BADMINTON INDONESIA
Tim bulu tangkis Indonesia untuk All England Open 2021 berpose sebelum melakukan penerbangan pulang ke Tanah Air di Birmingham, Inggris, Minggu (21/3/2021).

Namun pemerintah Inggris mengontak tim Indonesia terkait temuan kasus COVID-19.

Salah satu penumpang (anonim) yang berada satu pesawat dengan tim Indonesia dinyatakan positif COVID-19.

Kabar ini memaksa seluruh tim Indonesia menjalani karantina selama 10 hari sejak kedatangannya di Inggris.