Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kejuaraan Dunia 2021 - Ujian Dejan/Serena pada Babak Kedua

By Agung Kurniawan - Rabu, 15 Desember 2021 | 10:45 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, saat bertanding pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2021 di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol, 13 Desember 2021. (YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO)

Dejan/Serena menempati peringkat 97 dunia. Adapun Lamsfuss/Lohau berada 82 setrip di atas mereka, tepatnya peringkat 15.

Pertandingan nanti akan menjadi pertemuan pertama Dejan/Serena dengan Lamsfuss/Lohau di turnamen resmi BWF.

Vita Marissa selaku pelatih Dejan/Serena berharap anak didiknya bisa kembali tampil solid dan nothing to lose agar bisa melangkah lebih jauh lagi.

"Intinya main sebaik mungkin saja, kan memang ini unggulan jadi main nothing to lose saja," ucap Vita, dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Pemain Naturalisasi asal Indonesia Menang, Hadapi Pemberi Luka Anthony Ginting di 32 Besar

Dejan/Serena menjadi satu-satunya wakil Indonesia setelah PBSI memutuskan untuk menarik seluruh pemain berlabel pelatnas.

PBSI menaik seluruh pemainnya setelah mempertimbangkan keselamatan dan kesehatan atlet menyusul kemunculan varian baru virus Covid-19, Omicron.

Pertandingan Dejan/Serena vs Lamsfuss/Lohau akan menjadi pertandingan terakhir pada sesi kedua yang digelar mulai pukul 18.00 WIB.

Dejan/Serena vs Lamsfuss/Lohau diperkirakan akan bertanding sekitar pukul 21.20 WIB.

Jadwal Kejuaraan Dunia 2021 untuk Wakil Indonesia