Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020: Pelatih Timnas Thailand Akui Tak Sabar Lihat Bentrok Indonesia vs Vietnam

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 15 Desember 2021 | 15:10 WIB
Pemain timnas Indonesia, Evan Dimas dan Irfan Jaya, merayakan gol ke gawang Kamboja dalam laga Piala AFF 2020, Kamis (9/12/2021). (Media PSSI)

Jelang laga Indonesia vs Vietnam, Alexandre Polking turut memberikan komentar terkait pertandingan tersebut.

Arsitek berkebangsaan Jerman mengaku tak sabar menyaksikan pertandingan Indonesia vs Vietnam.

"Saya percaya besok (hari ini) adalah pertandingan yang penting di Grup B antara Indonesia dan Vietnam," ujar Polking saat konferensi pers usai laga, Selasa (14/12/2021) malam WIB.

"Keduanya memiliki enam poin dan akan bertanding untuk memperebutkan puncak klasemen."

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Punya Rekor Pertemuan yang Panjang, Bek Vietnam Tidak Remehkan Timnas Indonesia

"Saya melihat pertandingan terakhir mereka dan saya akan menonton pertandingan besok (Indonesia vs Vietnam)," katanya menambahkan.

"Vietnam adalah tim yang sangat bagus dan Indonesia impresif dengan kemenangan yang diraih," jelas dia.

Perihal siapa tim yang nantinya keluar sebagai pemenang, Polking enggan memberikan prediksi.

Menurutnya, persaingan di Grup B Piala AFF 2020 sangat ketat.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Vs Persis Solo, Eky Taufik Harap Stadion Pakansari Bersahabat