Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Raja Gol Piala AFF 2020 - Satu Pilar Timnas Indonesia Masuk 4 Besar
"Alhamdulillah, telah memberikan kemenangan ini (lawan Persiba Balikpapan), terimakasih buat pemain yang sudah bekerja keras," ucap pria berusia 55 tahun itu dalam sesi jumpa persnya.
"Karena kami memang ketemu lawan yang mendominasi di babak pertama, mereka menyulitkan kami, kami beruntung anak-anak disiplin dalam compact defense, dan kami kemudian melakukan serangan balik cepat," tutur Rahmad Darmawan.
Pada laga terakhir di Grup X, RANS Cilegon FC akan menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Bekasi, Rabu (22/12/2021).
Baca Juga: Raja Gol Piala AFF 2020 - Satu Pilar Timnas Indonesia Masuk 4 Besar
Pria yang akrab disapa RD itu berharap RANS Cilegon FC bisa menutup laga tersebut dengan hasil terbaik.
"Semoga ini bukan menjadi satu hal yang membuat pemain puas," tegas RD.
"Karena kami harus memastikan sampai pertandingan terakhir untuk menyatakan bahwa kami lolos," kata mantan pelatih Persija Jakarta itu.