Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Carlo Pernat, Honda tidak boleh terus-terusan mengandalkan Marquez untuk mendulang prestasi.
"Mereka perlu melindungi diri sendiri dan mereka tidak boleh bergantung hanya pada satu pembalap," kata Pernat, dilansir BolaSport.com dari Motosan.
"Jika Marc Marquez pada kondisi baik-baik saja, itu tidak masalah."
"Namun, jika Marquez tidak baik-baik saja, mereka harus menunggu sedikit lebih lama."
"Tidak mengherankan mereka harus mencari solusi menambal (posisi Marquez)," imbuhnya.
Baca Juga: Ahsan Nilai Materi Pemain Tim Thomas Cup 2022 Tidak Jauh Berbeda dengan 2020
Honda sekarang sudah sadar bahwa tidak bisa terus-terusan mengandalkan Marquez pada masa mendatang.
Tim berlogo sayap tersebut dikabarkan tengah membidik Fabio Quartararo dan Joan Mir untuk menjadi tandem Marquez pada MotoGP 2023.
Honda disinyalir kurang puas dengan performa Pol Espargaro pada MotoGP 2021.
Carlo Pernat kemudian memprediksi bahwa salah satu dari Quartararo atau Mir pasti akan bergabung dengan Honda pada MotoGP 2023.
Baca Juga: Ditantang Jagoan Keturunan Palestina, Khamzat Chimaev Tanggapi dengan Serius