Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Stefano Pioli memberi peringatan kepada Inter Milan soal status mereka sebagai juara paruh musim.
Juru taktik asal Italia ini mengatakan bahwa masih banyak kemungkinan yang akan terjadi dalam perebutan gelar juara Liga Italia.
Pioli berkaca pada pengalaman AC Milan musim lalu yang juga sempat menjadi juara paruh musim.
I Rossoneri duduk di puncak klasemen pada akhir tahun setelah mengemas 43 poin dari 19 pertandingan.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Lewat Drama 6 Gol, AC Milan Tutup 2021 dengan Senyuman
Namun, pada pertengahan paruh kedua musim lalu, Zlatan Ibrahimovic dkk seperti kehabisan bensin dan akhirnya disalip Inter Milan.
Inter berhasil menjuarai Serie A musim lalu usai finis di puncak klasemen dengan 91 poin, unggul 12 angka dari Milan.
"Yang penting adalah tetap kompetitif dengan tim-tim papan atas," kata Pioli, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.