Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Dinilai Cerdas Bisa Manfaatkan Potensi yang Ada di Indonesia

By Abdul Rohman - Jumat, 24 Desember 2021 | 19:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (tengah), sedang memberikan arahan kepada para pemainnya di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Leg kedua antara timnas Indonesia vs Singapura digelar di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021).

"Saya rasa Shin Tae-yong cerdas memanfaatkan potensi yang ada di Indonesia," ucap Yoyok Sukawi kepada BolaSport.com beberapa waktu lalu.

Menurut Yoyok Sukawi, Shin Tae-yong merupakan karakter pelatih yang tegas.

Baca Juga: Jelang Hadapi Indonesia, Pelatih Singapura Bantah Diuntungkan Wasit Kontroversial

Itu memang dibutuhkan untuk timnas Indonesia yang saat ini mayoritas diperkuat pemain muda.

Sebut saja seperti Witan Sulaeman, Egy Maulana, Elkan Baggott, Pratama Arhan, dan Alfeandra Dewangga.

"Shin Tae-yong ini saya lihat memanggil pemain-pemain Indonesia tipikal yang mau bekerja keras, punya kecepatan atau ngotot," ucap pria yang juga menjabat sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI itu.

Baca Juga: Bali United dan Melvin Platje Resmi Berpisah