Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Buffon Belum Ingin Pensiun Meski Sudah 43 Tahun, Cuma Satu Hal yang Bisa Menghentikannya
Milan hanya bisa menawarinya kontrak baru dengan bayaran mentok di angka 6 juta euro (sekitar Rp96 miliar) per musim.
Apalagi Kessie merupakan properti panas di pasar transfer.
Paris Saint-Germain, Tottenham Hotspur, Manchester United, dan Liverpool memiliki minat yang besar terhadap Kessie.
Tarik-ulur antara Kessie dan Milan rupanya mendapat perhatian dari Stefano Eranio.
Baca Juga: Barcelona Perpanjang Kontrak Ousmane Dembele untuk 5 Tahun Pekan Depan
Stefano Eranio memperingatkan bahwa Milan harus mempertahankan Kessie karena kepergian sang pemain bisa membuat separuh kekuatan lini tengah tim hilang.
Eranio berharap agar manajemen I Rossoneri mau mengabulkan permintaan Kessie.
Hal itu berkaca dari kepergian dua pemain kunci, Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma, yang dilepas cuma-cuma pada bursa transfer musim panas 2021.